Bismillahirrohmannirrohim

“Dan diantara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah bahwa Dia mengirimkan angin sebagai pembawa berita gembira dan untuk merasakan kepadamu sebagian dari rahmat-Nya dan supaya kapal dapat berlayar dengan perintah-Nya dan (juga) supaya kamu dapat mencari karunia-Nya mudah-mudahan kamu bersyukur”

Qs. Ar Rum (30:46)

Assalamu Alaikum Wr.Wb. dan Salam Sejahtera....Selamat Datang di LM3 Ponpes Asy-Syifa Kabupaten Musi Banyuasin, Provinsi Sumatera Selatan....Solusi Indonesia Hijau ..... Hijaukan Indonesia dengan Pertanian Terpadu Bebas Sampah .... Indonesia Integrated Farming Zero Waste...STOP GLOBAL WARMING

Kamis, 17 Maret 2011

Pupuk Gramafix® Kopi [ Coffee Fertilizer ]

by:H.Asrul Hoesein_Posko Hijau

Gramafix® Kopi adalah pupuk majemuk lengkap yang diformulasi dan diproduksi spesifik tanaman Kopi. Pupuk formula ini akan sangat membantu petani pelanggan mendapatkan berbagai unsur hara pupuk sekaligus. Dengan kandungan lengkap meliputi hara makro primer ( N, P, K) , makro sekunder ( Mg, S, Ca) dan mikro elemen esensial ( Fe, B, Bo, Mo, Mn, Zn, Cl) dan disajikan dalam bentuk tablet 10 gram. Formula Gramafix® Kopi telah terdaftar pada Departemen Pertanian Republik Indonesia No: T905/ BSP/ II/ 2003 dan telah memiliki sertifikat dan Tanda SNI.

Dengan menggunakan pupuk majemuk lengkap Gramafix® Kopi, kebutuhan pupuk hanya 35 % dari total jumlah/ dosis pupuk tunggal yang biasa digunakan seperti Urea, SP-36 maupun KCl. Satu ha Kopi ( TM ) misalnya, hanya membutuhkan pupuk Gramafix® Kopi sekitar 100 – 200 kg/ ha/ tahun. Oleh karena itu, penggunaan Gramafix® Kopi sangat efektif dan efisien guna meningkatkan pendapatan petani.

Cara aplikasi, buat lingkaran/ piringan di sekitar pangkal batang, tentukan dan tugal titik - titik/ lubang tugal guna penempatan pupuk searah dengan keempat penjuru mata angin ( 4 titik atau sampai 8 titik) . Benamkan Gramafix® Kopi setengah dosis anjuran per tahun - yaitu dengan dibagi secara merata disetiap titik pada kedalaman 10-15 cm dari muka tanah. Pemupukan dilakukan sekali per 6 bulan atau 2 kali per tahun. Waktu pemupukan pada awal dan atau akhir musim hujan.

Contoh pada tanaman kopi ( TM 5) , dengan dosis 150 gr/ phn/ thn atau 80 gr/ phn/ 6 bln, dapat dibuat 4 titik tugal atau lubang. Gramafix Kopi dibenamkan masing – masing 2 butir (@ 10 gr) per lubang per 6 bln. Setelah pupuk dibenamkan, lubang ditutup kembali. Dianjurkan pada saat pemupukan, sekitar perakaran bersih dari rumput pengganggu ( gulma) .
Negara Asal:Indonesia
Harga:Call
Cara Pembayaran:Transfer Bank (T/T)
Jumlah:@ 20 kg per Karton
Kemas & Pengiriman:Karton (D/W, K 200/M150/K200 ( 360x355x263) mm

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kunjungan dan Komentarnya, Sukses Untuk Anda...Amin

Info dari Situs LEKADnews Jakarta

LEKAD SEBAGAI LEMBAGA YANG TELAH BERPENGALAMAN DALAM KAJIAN, FASILITASI, PUBLIKASI DAN PELATIHAN DIBIDANG KERJASAMA DAERAH SEJAK 2005 MENAWARKAN PELATIHAN PEDOMAN DASAR PERENCANAAN DAN PENGEMBANGAN KERJASAMA ANTAR DAERAH KEWILAYAHAN. PELATIHAN INI AKAN DISELENGGARAKANA PADA: HARI RABU S/D JUMAT 27-29 APRIL 2011, BERTEMPAT DI GRAHA WISATA KUNINGAN, JL. H.R RASUNA SAID KUNINGAN, JAKARTA_ INFO SILAKAN KONTAK WILDA (081314246402) ATAU H.ASRUL HOESEIN (085215497331) TERIMA KASIH.

Mengelola Sampah Rumah