AYAM ARAB
Salah satu ternak unggul yang menjanjikan kesejahteraan bagi umat dengan produksi telur sebagai unggulannya. Ketahanan fisik terhadap penyakit dan kemudahan dalam pemberian pakan menjadikannya sangat cocok untuk dikembangkan di kalangan masyarakat yang minim pengetahuan tentang peternakan…
Pesantren Asy-Syifa mendapatkan HIBAH dari Balai Pembibitan Ternak Unggul Sembawa di Kabupaten Banyuasin Sumatera Selatan sebanyak 500 ekor DOC, kemudian ditambah lagi hibah sebanyak 300 ekor DOC.
Hingga Saat penulisan proposal ini usia Ternak yang kami pelihara telah mencapai 2,5 bulan atau dengan kata lain telah mencapai setengah perjalanan hingga saat ternak tersebut dapat menghasilkan telur
Sesuai dengan motto pesantren yang hidup dalam kesederhanaan maka kami melakukan efisiensi dalam hal pemberian Pakan, tetapi tidak mengurangi kandungan gizi dan nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan ternak tersebut.
Adapun Pakan ternak ayam yang kami berikan adalah:
1. Ampas Tempe
2. Roti Afkir
3. Dedak
4. Sisa Dapur
5. Limbah Sawit (solid)
Sumatera Selatan. Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungan dan Komentarnya, Sukses Untuk Anda...Amin